Rabu, 13 Maret 2013

Kriteria Sukses Usaha Rumahan

Kriteria Sukses Usaha Rumahan

Usaha Rumahan

Semua orang tentunya ingin menjadi sukses, termasuk bagi anda yang membuka usaha rumahan. Banyak orang bertanya terutama yang baru memulai usaha rumahan bagaimana sih supaya usaha kita bisa sukses? Sebetulnya usaha rumahan bagaimana yang sudah bisa di katakan sukses? Disini saya akan menuturkan kriteria sukses usaha rumahan, ini penting supaya anda dapat menentukan waktu yang tepat untuk mengembangkan usaha anda


Bagi saya usaha rumahan bisa di katakan sukses bila sudah memenuhi kriteria ini.

1. Ada pembeli yang datang ke temat usaha
Tentu saja ini syarat utama, tanpa pembeli usaha anda bisa tamat.
2. Jumlah pembeli terus bertambah
Bertambahnya pembeli menandakan usaha anda berkembang dengan baik.
3. Jumlah omzet meningkat
Meningkatnya omzet penjualan juga menandakan usaha rumahan anda mengalami peningkatan
4. Penghasilan dari toko dapat menutup biaya operasional dan biaya hidup sehari-hari
Saat biaya hidup anda sudah dapat terpenuhi dari usaha rumahan ini, itu artinya bisnis eceran anda sudah bisa di bilang sukses.
5. Dapat menyisihkan laba untuk mengembangkan usaha
Tentunya anda ingin mengembangkan usaha rumahan menjadi usaha yang lebih besar lagi, tak bisa di pungkiri bahwa untuk wirausaha kecil seperti kita masih belum di lirik oleh kredit Bank sebagai penyedia pinjaman. Makanya, kita sendirilah yang harus menabung untuk mengembangkan usaha rumahan kita supaya lebih besar atau lebih banyak
6. Dapat mendelegasikan tugas
bila anda sudah dapat mendelegasikan tugas operasional kepada orang atau pegawai kepercayaan anda, anda sudah bisa dibilang wirausaha sukses di bidang usaha rumahan. Fokuslah pada pengembangan usaha dan hal hal penting lainnya.

Kriteria sukses usaha rumahan ini bisa anda gunakan untuk menentukan kapan anda harus mengembangkan usaha, semoga anda dapat sukses dalam setiap usaha anda.

Sumber : http://ukmkecil.com

0 komentar:

Posting Komentar